4 Situs Penyedia Gambar Gratis Tanpa Hak Cipta

5 Situs Penyedia Gambar Gratis Tanpa Hak Cipta

Banyak para blogger khususnya para pemula yang tidak mengetahui peraturan konten hak cipta. Kesalahan yang sering dilakukan mereka salah satunya adalah mengambil gambar di internet dengan seenaknya.

Hak cipta (Copyright) sebenarnya bukan hanya di dunia blogging saja, tapi juga di segala jenis kegiatan. Apalagi sekarang ada UU IT yang mengatur segala kegiatan di dunia maya agar terciptanya situsasi yang kondusif. Sehingga kita tidak bisa sembarangan meng-copypaste konten milik orang lain khususnya foto atau gambar.

Para blogger biasanya membutuhkan gambar untuk melengkapi artikel yang mereka post di blog. Gambar-gambar yang mereka dapat sebagian besar berasal dari hasil pencarian di Search Engine khususnya Google.

Untuk meminimalisir terjadinya tuntutan kepada pemilik asli foto atau gambar yang diambil, mereka biasanya mencantumkan sumber gambar (situs pemili asli). Biasanya hal ini berlaku untuk gambar yang digunakan untuk keperluan komersil.

Mengambil gambar dengan mencantumkan sumber boleh saja dilakukan. Tapi, bagaimana jika si pemilik asli tetap tidak menerima gambar milinya digunakan oleh orang lain tanpa ijin terlebih dahulu? Bisa saja blogger tersebut dituntut ganti rugi berupa uang yang nominalnya lumayan besar.

Baca juga : Trik Rahasia diterima Adsense dalam 20 hari -2017

Cara Mendapatkan Gambar Tanpa Hak Cipta

Sebenarnya, selain dengan mencantumkan sumber pada gambar yang kita ambil, ada cara lain untuk mendapatkan gambar tanpa hak cipta. Berikut ini adalah 2 cara untuk mendapatkan gambar tanpa hak cipta versi saya :

I. Mendapatkan Gambar Dari Google Search

Jika sebelumnya kamu mengambil gambar dari Google seenak jidat, sekarang akan saya ajarkan cara untuk mendapatkan gambar tanpa hak cipta dari Google search.

5 Situs Penyedia Gambar Gratis Tanpa Hak Cipta

  1. Buka Google.com
  2. Ketik kata kunci yang sesuai dengan gambar yang ingin kamu cari. Misalnya saja "Mobil".
  3. Pililah tab Gambar. Maka akan muncul banyak gambar mobil.
  4. Pilhlah Tab Alat.
  5. Pilih Tab Hak pengguna.
  6. Akan muncul 5 pilihan jenis gambar yang bisa kamu ambil. Pilihlah pilhan kedua atau ketiga.
  7. Nah, sekarang akan muncul gambar tanpa hak cipta yang bisa kamu dapatkan dan gunakan secara komersil.

II. Mendapatkan Gambar Dari Situs Penyedia Gambar

Selain dari Search Engine, kamu juga bisa mendapatkan gambar gratis dari Situs penyedia gamba tanpa hak cipta. Di dalam situs tersebut biasaya berisi jutaan Gambar tanpa tanpa hak cipta dengan kualitas gambar yang lebih baik. Berikut ini saya khususkan untuk memberitahukan kepada kamu situs penyedia gambar tanpa hak cipta yang gratis.

1. Pexels.com

Ini adalah situs pertama yang saya gunakan untuk mendapatkan gambar tanpa hak cipta gratis. Gambar yang tersedia juga lumayan banyak dan bagus-bagus degan ukuran yang besar.

2. Pixabay.com

Situs tersebut adalah situs kedua yang saya gunakan jika gambar yang saya cari di Pexels tidak saya temukan. Sama dengan Pexels, gambar yang tersedia lumayan banyak.

3. Gratisography.com

Dari namanya, saya bisa menebak bahwa situs tersebut adalah situs Indonesia. Tidak sebanyak Pexels dan Pixabay, tapi lumayan bagus gambar yang tersedia.

4. Freeimages.com

Bisa dipastikan bahwa gambar yang tersedia bisa kamu dapatkan gratis jika dilihat dari nama situs tersebut. Menurut saya, situs ini sama bagusnya dengan Pexels.


Nah, cukup sampai sini saja penjelasan dari saya. Saya hanya menyarankan untuk berhati-hati dalam menggunaan gambar yang kamu dapat dari Internet.

Semoga bermanfaat.

Panduan Trik Diterima Adsense Dalam 20 Hari 2017

Source image : Asiogroup.net

Kali ini saya akan memberikan sebuah tutorial cara agar blog diterima adsense 2017. Tutorial ini saya buat berdasarkan pengalaman saya pribadi tepatnya 1 bulan yang lalu.

Apakah kamu saat ini sedang frustasi karena puluhan kali di tolak saat mengajukan pendaftaran Adsense untuk blog? Atau ingin upgrade Adsense ke Non host tapi selalu gagal?

Baca artikel ini sampai habis jika kamu ingin diterima Google Adsense, lalu praktekan!!!

Banyak sekali panduan cara daftar Adsense yang menurut saya SALAH. Malah cenderung menyesatkan atau kurang tepat. Berikut ini adalah beberapa pendapat para blogger yang menurut saya salah :

1. Umur blog harus 6 bulan keatas

Yah, bisa dibilang ini adalah salah pihak Adsense yang mencantumkan syarat agar pengajuan diterima. Tapi, itu salah!!! Yang benar adalah saaat semua artikel yang ada pada blog sudah terindeks di Google Search, barulah kita bisa daftar Adsense.

2. Harus ada Halaman pendukung

Halaman pendukung tersebut adalah Contact, About Us, Privacy police, Disclaimer dan  Sitemap. Syarat ini juga kurang tepat karena saya sendiri saat mendaftar Adsense tidak membuat halaman pendukung tersebut. Tapi jika kamu kurang yakin, kamu bisa tetap membuat halaman pendukung tersebut.

3. Harus memakain Domain TLD populer berbayar

Terkadang para blogger sering salah memahami syarat pendaftaran Adsense non Host. Mereka menganggap bahwa untuk mendaftar Adsense non host, kita diwajibkan untuk menggunakan domain TLD berbayar. Padahal, saya sendiri menggunakan domain TLD gratisan (.cf) dari Freenom saat pengajuan Adsense. Dan terbukti diterima.

4. Harus memiliki banyak pengunjung organik

Wah, ini sih sudah parah. Padahal Google adsense tidak mencantumkan syarat tersebut di situs Panduan. Terbukti! lagi-lagi ulah para blogger abal-abal.

Blog yang saya daftarkan belum mempunyai pengunjung. Kalau ada juga hanya 1-10 pengunjung. Itu juga saya sendiri yang mengunjungi blog tersebut.

Fakta tentang pendaftaran Adsense

Berikut ini adalah beberapa fakta tentang pendaftaran Adsense yang saya dapatkan di berbagai blog tutorial dan terbukti karena saya mengalaminya.

1. Panjang Artikel

Banyak yang menganjurkan untuk membuat artikel dengan panjang 300 kata lebih. Hal tersebut sudah saya buktikan. Saya pernah asal membuat artikel dan tentu saja selalu ditolak. Setelah saya mengikuti panduan untuk membuat artikel dengan panjang 300 kata atau lebih, pendaftaran Adsense saya diterima full approve.

2. Template

Fakta lainnya adalah soal template yang kita gunakan untuk blog yang didaftarkan ke Adsense. Jangan pernah merubah struktur atau mengganti template blog saat sedang proses review. Sudah dipastikan jika kamu melakukan hal tersebut, permintaan kamu akan ditolak.

3. Konten

Yups!!! konten atau artikel yang kamu buat pada blog harus bersifat original. Bukan hasil copy-paste dari blog lain. Konten atau artikel pun tidak boleh mengandung hak cipta milik orang lain. Misalnya gambar yang digunakan didalam artikel. Kamu tidak boleh seenaknya mengambil gambar di Google image. Bisa saja gambar tersebut adalah milik pihak lain yang tidak memperbolehkan orang lain menggunakannya. Lebih baik, kamu menggunakan gambar milikmu sendiri atau menggunakan gambar yang tidak mengandung hak cipta seperti yang bisa kamu dapatkan di situs penyedia gambar gratis tanpa hak cipta.

Baca juga : Ini dia Situs yang menyediakan gambar tanpa hak cipta

4. Multiple Account

Pihak Google Adsense sendiri melarang keras seseorang untuk memiliki lebih dari 1 akun adsense. Oleh karena itu, jika kamu sudah memilik akun Adsense, tolong jangan ikuti tutorial ini.


Persiapan sebelum pendaftaran Adsense

Berikut ini adalah hal-hal yang perlu dipersiapkan sebelum kamu mendaftar Google Adsense. Jangan sampai kamu salah langkah sehingga penolakan tidak bisa dihindari.


1. Niche

Pilihlah Niche atau topik pembahasan yang akan dipakai untuk dasar dalam pembuatan artikel. Jangan asal dalam pembuatannya. Apalagi mencampur-adukan berbagai niche dalam 1 blog.

Kemudian, pilihlah Niche blog yang masih jarang dibahas. Berikut ini adalah daftar niche yang masih jarang dipakai :
  • Teknik Elektro
  • Teknik Mesin
  • Teknik Arsitektur
  • Public Relationship
  • Dan lain-lain.
Jika kamu sudah membaca niche diatas, kamu pasti berpikir bahwa niche tersebut mirip dengan jurusan kuliah. Memang benar. Tidak usah jauh-jauh dan berpikir lama untuk memikirkan niche. Kamu bisa mengambil ide dari kehidpuan sehari-hari.

2. Template

Banyak orang ditolak Adsense karena blog nya menggunakan template yang terlalu mewah atau ramai. Hal itu tentunya akan membuat blog menjadi susah diakses alias lemot. Maka dari itu, gunakanlah template yang sederhana saja.

Baca juga : Kumpulan Template Blogger Untuk Daftar Adsense

3. Isi Konten

Jika kamu sudah menentukan niche yang akan kamu pakai, janganlah sekal-kali membuat konten atau artikel yang melenceng jauh dari niche blog tersebut. Google Adsense sendiri menyukai blog yang hanya membahas 1 niche saja. Hal itu akan meningkatkan relevansi iklan yang akan muncul. Dan pastinya kemungkinan untuk diterima semakin besar.

Untuk jumlah artikel saya rasa sama saja. Pengalaman saya diterima 5 kali oleh adsense adalah dengan membuat artikel berisi 500 kata lebih, menggunakan gambar tanpa copyright (hak cipta), unik tanpa copypaste dan berisi 20 buah artikel.

Lalu 1 lagi, blog yang menggunakan bahasa inggris lebih mudah diterima. 5 kali daftar adsense, 4 blog saya adalah blog berbahasa Inggris.

Baca juga : Panduan pendaftaran Adsense Yang benar 2017

Nah, jika semua persiapan tersebut sudah kamu lakukan, silahkan masuk ke situs Adsense untuk melakukan pendaftaran.

Pengertian Email Marketing dan Manfaatnya Untuk Bisnis

Pengertian Email Marketing Manfaatnya Untuk Bisnis

Pengertian Email marketing dan manfaatnya bagi bisnis - Saat ini, hampir semua orang di dunia ini memiliki Email. Entah itu untuk keperluan kerja, bisnis atau media sosial.

Saya yakin, mereka yang setiap harinya menggunakan komputer atau smartphone pasti memiliki Email. Apalagi saat ini para pengguna Smartphone khususnya android diharuskan untuk memiliki Email.

Dalam dunia Internet marketing, kita bisa memanfaatkan Email list sebagai media pemasaran yang terbukti efektif. Alasannya adalah karena kita bisa langsung mengirimkan penawaran kepada pelanggan langsung.

Baca juga : Cara membuat Email

Pengertian Email Marketing

Email marketing adalah serangkaian tindakan yang dilakukan untuk pemasaran bisnis dengan mengguanakan Email sebagai medianya. Selain untuk keperluan mengirimkan sebuah penawaran kepada pelanggan, Email digunakan juga untuk menjalin komunikasi yang baik antara pebisnis dengan pelanggan.

Pengertian Email Marketing dan Manfaatnya Untuk Bisnis


Jenis Email Marketing

Ada beberapa jenis Email marketing yang dilakukan oleh para pebisnis. Antara lain :

1. Direct Email

Direct Email adalah pesan yang dikirim ke daftar email pelanggan dan  berisi penawaran atau promosi. Biasanya berisi teks saja atau kode HTML yang membentuk visual media yang menarik.

Tapi sangat disayangkan. Banyak pebisnis abal-abal yang melakukan tindakan Spamming dengan cara mengirimkan Email promosi berkali-kali kepada calon atau pelanggan. Tindakan tersebut akan berakibat buruk bagi bisnis. Misalnya, ada pelanggan yang jenuh dan bosan karena mendapatkan email promosi terus menerus. Apalagi, hal tersebut sangat mengganggu.

Akhirnya calon atau pelanggan akan  Unsubscribe layanan dan lebih parahnya lagi Emailmu akan di Blokir (Blacklist).

2. Retention Email

Retention Email adalah pesan Email yang dikirim ke pelanggan khususnya pelanggan lama yang isinya dikirim untuk tujuan menjaga hubungan baik antara pebisnis dengan pelanggannya. Karena itu, biasanya Retention email juga berisi tentang seputar tips dan trik atau segala informasi yang dirasa bermanfaat bagi para pelanggan. Sehingga para pelanggan yang merasa terbantu akan selalu menerima semua Email pebisnis yang dikirim kepadanya.

3. Undirect Email

Alasan saya memberikan isitilah tersebut karena yang mengirmkan Email bukanlah pebisnis atau instantsi terkait secara langsung. Tapi melalui pihak lain yang memiliki Email list. Biasanya ini dilakukan oleh para pebisnis yang belum memiliki banyak pelanggan. Tentu saja, pebisnis harus mengeluarkan sedikit uang untuk membayar biaya promosi.

Baca juga  : Siapa sih Pencipta Email?

Tidak usah saya harus menjelaskan panjang lebar karena saya yakin kamu pasti paham dengan apa yang saya jelaskan tentang pengertian Email dan manfaatnya.

Sekian dan terima kasih.

Pengertian SEO dan Manfaat Search Engine Optimization Bagi Bisnis Anda

Pengertian SEO dan Manfaat Search Engine Optimization Bagi Bisnis Anda

Apa itu SEO? SEO atau Search Engine Opimization adalah serangkaian upaya yang dilakukan seseorang pada sebuah situs dengan tujuan agar situs tersebut memliki visibilatas yang baik di mesin pencari khususnya Google. Tentu saja, dengan optimasi SEO yang dilakukan, situs akan merangkak naik ke peringkat yang lebih baik dalam daftar pencarian. Dan juga akan lebih besar kemungkinannya untuk mendapatkan lebih banyak pengunjung. Gratis!!!!

Coba ketik kata kunci tertentu pada mesin pencari Google. Nantinya akan muncul daftar situs yang berhubungan dengan kata kunci yang kamu ketik tadi. Sebuah situs yang teroptimasi dengan baik pasti akan muncul di posisi 4 besar hasil penelusuran Google. Dan biasanya akan dikunjungi oleh orang yang mengetikkan kata kunci tersebut.

Perlu kalian ketahui bahwa situs yang terpotimasi dengan baik akan muncul di peringkat atas dari hasil pencarian organik. Bukan dari hasil iklan seperti yang bisa kamu lihat pada gambar berikut ini.

Pengertian SEO dan Manfaat Search Engine Optimization Bagi Bisnis Anda

Saya menggunakan kata kunci "jual smartphone" pada mesin pencari Google. Dari hasil pencarian muncul dua jenis. Pada bagian yang saya berwarna merah adalah milik pebisnis yang mengiklankan bisnisnya di Google. Sedangkan pada bagian yang berwarna hijau adalah milik pebisnis yang mengoptimasi situsnya dengan SEO.

Manfaat SEO bagi sebuah Bisnis

Semua pebisnis pasti ingin mendapatkan profit. Berbagai teknik pemasaran dilakukan baik secara offline maupun secara online. Berikut ini adalah beberapa manfaat SEO bagi sebuah bisnis.

1. Mendatangkan konsumen dari Situs web

Sebuah situs bisnis yang mengoptimalkan SEO akan medapatkan pengunjung potensial. Disebuah potensial adalah karena pengunjung tersebut berasal dari Search Engine khususnya Google. Jika situsmu berisi tentang produk smartphone yang dijual. Maka saat seseorang mengetikkan kata kunci "Jual smartphone murah", situsmu akan muncul di hasil pencarian jika dioptimasi dengan benar.

Alasana saya menyebut mereka adalah pengunjung potensial karena pengunjung tersebut berasal dari Search Engine. Juga karena kemungkinan untuk membeli produk yang kamu jual akan semakin besar.

GRATIS!!! Berbeda halnya dengan para pebisnis yang menggunakan iklan berbayar sebagai media promosi di Internet.

2. Meningkatkan Brand Awareness

Brand Awareness adalah kemampuan konsumen atau calon pembeli dalam mengingat sebuah merek. Semakin baik Brand Awareness, semakin besar pula kemnungkinan untuk mendapatkan pembeli. Ada banyak cara untuk meningkatkan hal tersebut seperti SEO, iklan di media massa seperti koran dan TV, dan masih banyak lagi.

Baca juga : Mitos tentang SEO


3. Mendapatkan Data Pelanggan

Saat ini sudah banyak para pebisnis online yang berusaha untuk mendapatkan data pelanggan seperti nomor telepon, alamat, umur, jenis kelamin dan tentu saja Email. Data-data tersebut nantinya akan digunakan untuk melakukan riset tentang produk apa yang cocok dan profit untuk dijual. Dan mereka bersedia mengeluarkan dana yang tidak sedikit untuk mendapatkan itu semua secara legal.

Jika pebisnis sudah mempunyai data diri lengkap pelanggan, mereka akan lebih mudah untuk melakukan promosi.

Dan, bila situs web bisnis berada di puncak hasil pencarian, kemungkinan untuk mendapatkan data-data tersebut tanpa iklan dan tanpa bayar pun akan didapat.

Menurut saya masih ada banyak sekali manfaat dari SEO. Tapi 3 poin diatas saya rassa adalah yang paling utama dan dirasakan oleh pebisnis online.


Yang harus dilakukan dalam kegiatan SEO

Jika sebelumnya kamu sudah membaca berbagai artikel tentang bagaimana caranya masuk ke halaman pertama Google, dan menemukan berbagai faktor yang mempengaruhi, juga 100 cara sukses SEO, saya yakin kamu akan muak dan lemas duluan karena bergitu banyak faktor dan tindakan yang harus dilakukan.

Pengertian SEO dan Manfaat Search Engine Optimization Bagi Bisnis Anda
Source : www.2-magpies.co.uk

Tapi sebenarnya tidaklah serumit itu. Kali ini akan saya buat sederhana dan terbukti ampuh.

Ada dua hal penting dalam SEO,yakni SEO Onpage dan SEO Offpage. Berikut ini adalah penjelasan dari keduanya.

1. Apa itu SEO Onpage

SEO Onpage adalah serangkaian tindakan optimasi situs dari dalam situs itu sendiri. Dengan kata lain, Optimasi dilakukan dengan cara mengatur tata letak dan isi konten situs tersebut. Berikut ini beberapa elemen yang harus di optimasi.
  • SEO Friendly, artinya pengunjung tidak akan menemukan kesulitan dalam hal navigasi situs jika ia ingin berpindah halaman yang ada dalam situs tersebut.
  • Internal link, sisipkan link yang menuju ke konten lain yang mungkin bisa membuat pengunjung tertarik untuk melihatnya juga.
  • URL, alamat Url sebuah halaman website harus mudah dibaca.
  • Menambah Deskripsi didalam setiap konten.
  • Menambah Alt pada image yang ada didalam konten.
  • Dan masih banyak lagi.

Apa itu SEO Offpage


SEO Offpage adalah serangkaian tindakan optimasi situs yang dilakukan di luar situs tersebut. Istilah keren nya adalah membangun Backlink atau link (alamat url situs bisnis milik kita) yang ada di situs lain. Berikut ini adalah beberapa jenis backlink yang bisa dibangun untuk keperluan optimasi situs.
  • Media sosial (Twitter, Facebook, Google+, Youtube, dan lain-lain)
  • Web 2.0 properties (Blogspot, WordPress, Weebly, dan lain-lain)
  • Forum online (Kaskus, Bersosial, Forum Detik, Forum Kompas, dan lain-lain)
  • Situs social bookmark (Lintas.me, Diigo.com, Folkd.com, dan lain-lain)
  • Blogwalking (berkomentar di blog orang lain)
  • Dan masih banyak lagi.
Baca juga : Cara membangun backlink yang benar

Cukup sampai disini saja penjelasan saya tentang SEO, manfaatnya dan cara menerapkannya. Perlu kamu ketahui bahwa optimasi SEO harus dilakukan secara berkala atau waktu tertentu yang sudah diatur. Karena Search Engine khususnya Google selalu memperbaharui Alogaritma sehingga patokan untuk mendapatkan peringkat terbaik dalam hasil penelusuran akan berubah-ubah.

Terima kasih sudah berkunjung dan semoga bermanfaat.

Cara Mendapatkan Uang Dari Internet yang Benar

6 Cara Mendapatkan Uang Dari Internet yang Benar

Pasti saat ini kamu sedang ingin mengetahui caranya mendapatkan uang dari internet. Sebelum saya menjelaskannya, alangkah baiknya kamu mengertahui latar belakang bisnis di negara Indonesia saat ini.

Beberapa tahun belakangan ini pengguna internet cenderung meningkat pesat. Hal ini tentu saja secara tak langsung memberikan sebuah peluang baru bagi banyak orang untuk bisa mendapatkan uang dari internet. Bisa dibilang, bisnis online  saat ini sudah menjadi salah satu bisnis yang sangat menjanjikan

Memang benar adanya bahwa bisnis online bisa menghasilkan puluhan juta rupiah setiap bulannya. Saya sendiri saat ini sudah bisa menghasilkan minimal 8 juta setiap bulannya dari internet. Tapi, jangan bandingkan dengan penghasilan para pebisnis senior karena memang mereka lebih banyak pengalamannya daripada saya.

Pasti kamu akan tergiur setelah membaca pernyataan saya tadi dan ingin mencoba bisnis online. Padahal kamu belum tahu bagaimana caranya mendapatkan uang dari internet yang benar.

Jika kamu adalah seorang Marketing yang sudah tahu teknik pemasaran, mungkin dunia bisnis online tidak akan membuat kamu kesulitan.

Tapi, beda lagi untuk kamu yang masih pemula dalam hal bisnis online. Jangankan bisa mendapatkan uang, caranya saja masih belum paham. Sama halnya seperti saya 5 tahun yang lalu.

Cara Mendapatkan Uang Dari Internet

Topik pembahasan bisnis online sebenarnya sudah banyak dibahas diberbagai forum dan media. Tapi menurut pendapat saya, topik tentang bisnis ini masih banyak yang mencari.

Terlebih dahulu saya akan membahas bebrapa jenis bisnis online yang bisa menghasilkan uang secara terus menerus. Sebagian besar saya bahas berdasarkan pengalaman saya pribadi. Dan sebagian lainnya berdasarkan pengalaman rekan bisnis saya.


1. Cara mendapatkan uang dari pengiklan

Kamu pasti melihat bilah iklan yang ada di blog ini. Ya, itu adalah salah satu cara saya mendapatkan uang di internet. Saya sendiri menggunakan program untuk publisher milik Google yang bernama Google Adsense. Jadi, kita bisa mendapatkan uang jika ada pengunjung blog yang melakukan klik pada iklan yang terpasang.

Tidak hanya Google Adsense, ada banyak sekali program layanan yang serupa seperti Chitika, Infolinks, Bidvertiser dan lain-lain yang bisa kamu manfaatkan.


2. Cara mendapatkan uang dari Aplikasi Android

Saat ini ada banyak aplikasi android yang bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan uang di internet. Yang saya maksud disini bukanlah membuat sebuah aplikasi atau game. Tapi lebih ke arah memanfaatkan sebauh aplikasi yang menawarkan program penghasil uang kepada para pengguna dengan sistem yang telah ditentukan.


Gambar diatas adalah bukti bahwa saya bisa menghasilkan uang dari internet dengan menggunakan aplikasi android. Mau coba? Berikut ini adalah nama aplikasi yang bisa kamu gunakan :
  • Whaff Rewards
  • Tap Cash Rewards
  • Grab Points
  • Cash Pirate
  • Uento
  • AppKarma
  • Gralpy

3. Cara mendapatkan uang dari Affiliate Marketing

Affiliate marketing adalah teknik bisnis penjualan produk milik orang lain untuk mendapat uang dari internet. Jadi, setiap ada produk yang berhasil terjual, kamu akan mendapatkan bayaran. Mirip dengan sales marketing di bisnis offline.

Salah satu penyedia program Affiliate marketing yang saya geluti sampai sekarang adalah Amazon. dan Clickbank.

Amazon merupakan toko online terbesar di dunia, dimana banyak sekali produknya berbentuk fisik. Kategori produk yang di jual di Toko Online ini ada banyak sekali. Mulai dari yang murah hingga yang paling mahal. Misalnya produk elektronik seperti Laptop, lalu ada pakaian, emas, dan masih banyak lagi

Komisi yang biasanya saya dapatkan dari hasil penjualan produk milik Amazon berikisar antara 4-8% dari harga. Tapi itu tergantung barang apa yang kamu jual.

Jadi, jika kamu berhasil mengajak orang untuk membeli produk Amazon melalui link (tautan) milikmu, maka kamu akan mendapatkan komisi. Jika harga produk yang berhasil dijual sebesar 4 juta rupiah, kamu bisa mendapatkan 160ribu hingga 320ribu rupiah.

Ada banyak sekali situs yang memberikan kerjasama Affilate. Salah satu yang ada di Indonesia adalah Bhineka.com.

Tapi sampai artikel ini dibuat, saya belum pernah mencoba Affiliate tersebut.

Sebenarnya masih cukup banyak cara mendapatkan uang dari internet yang bisa dilakukan. Tapi bukan berarti kita harus melakukan semuanya untuk bisa mendapatkan hasil yang besar. Sebaiknya pilih satu atau dua jenis bisnis online yang memang cocok dan mampu Anda kerjakan, lakukan dengan serius, dan Anda akan melihat hasilnya.

Lakukan riset untuk bisnis Anda, dan lakukan analisa untuk mengetahui perkembangan bisnis internet Anda, tetap semangat, lakukan terus menerus. Dan lihat hasilnya dalam beberapa hari, minggu, bulan, atau tahun. OK, artikel ini sudah terlalu panjang, hanya ini yang bisa saya ulas tentang bagaimana cara mendapatkan uang dari internet.

3 Fakta Tentang Bisnis Online Yang Tidak Diketahui Banyak Orang

5 Fakta Tentang Bisnis Online Yang Tidak Ditekahui Banyak Orang


Mempunyai bisnis sendiri merupakan cita-cita semua orang, termasuk saya sendiri. Sebuah kepuasan tersendiri bagi kita jika mempunyai sebuah bisnis yang bisa dan telah berjalan dengan baik serta bisa menghasilkan pendapatan secara ruti setiap harinya.

Bisnis online merupakan salah satu peluang usaha yang senantiasa menawarkan solusi untuk membuat sebuah usaha bisnis.

Banyak orang yang sudah berhasil sukses di bisnis online dan mememiliki penghasilan yang besar dari bisnis yang mereka jalankan. Malahan sebagian besar orang mengatakan bahwa bisnis online adalah sebuah solusi yang paling direkomendasikan dalam tahap awal bisnis karena fleksibel dalam urusan waktu dan tempat usaha.

Bila ada orang yang mengatakan bahwa bisnis online bisa menberikan pengasilan besar dengan cepat dan mudah. Saya hanya bisa menjawab bahwa penyataan tersebut tidak sepenuhnya benar.

Sebuah bisnis tidak segampang yang dipikirkan tapi juga tidak sesulit yang di bayangkan. Intinya, sulit atau mudahnya seseorang dalam menjalankan bisnis online tergantung banyak faktor.

Bisa saja Bapak A menjalankan bisnis dengan mudahnya tanpa kesulitan hingga akhrina sukses. Lalu ada Bapak B yang mendapatkan kesulitan terlebih dahulu setelah itu baru mencapai kesuksesan.

Saya menjumpai banyak sekali pemula yang sangat berambisi untuk membangun bisnis online. Inbox facebook saya penuh sekali dengan pertanyaan-pertanyaan yang sama. Salah satunya bertanya,"Bagaimana sih caranya supaya bisa sukses seperti mu gan? Kerja dirumah tapi bisa menghasilkan banyak uang. Ajarin dong gan".

Kebanyakan dari mereka hanya melihat hasilnya saja. Tidak melihat waktu awal saya merintis bisnis online. Faktanya, bisnis online tidak semudah yang mereka bayangkan.

Memang benar bahwa banyak sekali orang yang sukses dengan bisnis online yang mereka jalankan. Tetapi lebih banyak lagi orang yang gagal. Bisnis online tidak jauh berbeda dengan bisnis offline. Butuh keseriusan, kesabaran dan ketekunan dalam menjalankannya. Agar bisa berhasil, membutuhkan proses dan waktu yang tidak sekejap mata. Tidak seperti yang kamu baca di buku yang berjudul "Tips sukses bisnis online dalam waktu 1 bulan"

Sebelum memulai bisnis online, kita harus mengetahui beberapa hal tentangnya terlebih dahulu. Harus bisa melihat peluang, kelebihan maupun kekurangan bisnis online. Sehingga nantinya kita bisa mangantisipasi hal-hal yang akan terjadi kedepannya.

Mungkin saja kita bisa bangkit setelah mengalami kegagalan. Tapi mungkin saja kita akan frustasi dan putus asa. Hal inilah yang harus kita pahami sejak awal. Yang namanya bisnis, tidak hanya bisnis online, pasi memiliki resiko kegagalan.

Setelah membaca penjelasan saya tadi, apakah kamu sudah siap untuk terjun ke dunia bisnis online? Tapi sebelum itu, alangkah baiknya jika kamu membaca beberapa fakta tentang bisnis online berikut ini.

1. Bisnis Online membutuhkan modal

Untuk menjalankan bisnis online, kita butuh yang namanya Modal. Modal yang paling penting adalah diri kita sendiri. Yakni keyakinan kuat untuk menjalankan bisnis online, konsisten, mau bekerja keras, kreatif dan juga tidak mudah putus asa.

Selain membutuhkan modal yang ada dalam diri, kita juga membutuhkan modal lainnya seperti modal kuota internet dan Gadget. Walaupun tidak terlalu besar nilainya, tapi tetap harus diperhitungkan semua pengeluaran.

Jadi, jangan percaya dengan bisnis tanpa modal.

2. Membutuhkan kerja keras dan kerja cerdas

Seperti judul poin 2, untuk menjalakan bisnis online. Kita harus bekerja kerja agar bisnis yang kita bangun bisa berhasil. Tidak hanya kerja keras, kerja cerdas pun harus kita lakukan. Kamu pasti tidak ingin waktumu terbuang terlalu lama untuk menuju kesuksesan bukan? Maka dari itu, bangunlah bisnsi dengan seefisien mungkin.

Jangan lihat hasil akhir orang lain yang sudah sukses. Mereka pun pada awalnya bekerja keras sampai akhirnya bisa bersantai menikmati hasilnya.

3. Bisnis online menghasilkan banyak milyader baru

Ya, bisnis online adalah wadah bisnis baru bagi semua orang yang ingin mendapatkan penghasilan. Tentu saja, kesempatan untuk meraih sukses terbuka lebar bagi kamu yang ingin ikut andil.

Lihat saja para pebisnis online sukses misalnya seperti pemilik kaskus, yakni Andrew Darwis. Ia meraih banyak sekali kesuksesan berkat bisnis online yang ia bangun bertahun-tahun.

Jadi, tunggu apalagi? Segera lakukan!!

Setelah membaca fakta tentang bisnis online yang saya jabarkan tadi, apakah kamu siap untuk terjun ke dunia bisnis online?

Pengertian Dropshiper - Peluang Bisnis Tanpa Modal

Pengertian Dropshiper - Peluang Bisnis Tanpa Modal

Saya yakin kamu pasti pernah mendengar istilah Dropship. Atau mungkin saat ini kamu sedang mencoba bisnis dropship. Terlebih dahulu perlu kamu ketahui bahwa Dropship adalah sebuah teknik atau sistem penjualan sebauh produk, dimana penjual tidak perlu mengeluarkan modal besar dan juga tidak perlu memiliki produk sendiri untuk dijual.

Berbeda dengan sistem Reseller yang mengharuskan penjual membeli produk terlebih dahulu ke Supplier, setelah itu baru bisa melakukan penjualan ke konsumen. Sistem Dropship tidak mengharuskannya.

Kelebihan lainnya dari sistem Dropship adalah bahwa penjual tidak perlu repot-repot melakukan packing produk dan melakukan proses pengiriman. Karena langkah tersebut dilakukan oleh Supplier langsung. Jadi, si penjual bisa disebut juga Sales marketing.

Bedanya sales marketing dengan Dropship adalah bahwa Dropship menggunakan nama bisns milik sendiri. Bukan menggunakan nama bisnis Supplier. Misalnya, saya berhasil mendapatkan konsumen yang ingin membeli Laptop dari saya. Kemudian saya menghubungi Supplier untuk mengirimkan barang tersebut ke konsumen dengan catatan bahwa nama pengirim dan alamat ditulis berdasarkan nama dan alamat saya pribadi.

Tentu saja, dengan hal demikian membuat pelaku Dropship menjadi lebih dikenal oleh para konsumen daripada Suppliernya.

Pelaku dropship biasanya memiliki toko online sendiri atau media lain untuk memasarkan produk yang ingin dijual. Sebelum itu, pelaku dropship mengambil foto produk yang ingin dijual dari Supplier. Kemudian dipasang di Toko online atau media pemasaran lainny.

Jika ada yang berniat membeli, pelaku dropship akan menghubungi Supplier.

Mudah bukan?

Baca juga : Bisnis Online tanpa modal besar

Kelebihan Bisnis Dropship

1. Tanpa Modal Besar

Seperti yang sudah saya jelaskan tadi. Bisnis Dropship tidak memerlukan banyak modal. Kamu cukup menggunakan media sosial atau Marketplace sebagai wadahnya. Cukup bermodalkan kuota internet dan Gadget, kamu sudah bisa menjalankan bisnis tersebut.

2. Tidak ada resiko bangkrut

Bangkrut? Hal tersebut tidak akan terjadi pada pelaku Dropship. Walaupun ternyata pun mengalami kegagalan, hanya kuota dan tenaga saja yang terbuang. Tidak akan membuat bangkrut kan?

3. Fleksibel

Kamu akan memiliki banyak waktu yang bisa dipakai untuk melakukan aktivitas lain. Karena Dropship bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja. Tidak terikat dengan waktu dan tempat. Cukup berkomunikasi dengan konsmen dan Supplier menggunakan Gadget. Kamu sudah bisa melakukan transaksi bisnis.


Kekurangan bisnis Dropship

1. Keuntungan kecil

Ini adalah salah satu kelemahan dari bisnis Dropship. Karena barang yang kita jual bukanlah milik kita, jadi kita tidak bisa menjualnya terlalu mahal dari harga aslinya. Tapi jangan berkecil hati karena keuntungan yang kecil bisa kita tutupi dengan menjual banyak produk.

2. Info stok produk yang tidak Update

Ini adalah salah satu kelemahan yang paling membuat saya kesal. Kita tidak mengetahui dengan pasti apakah produk yang akan kita jual masih memiliki stok atau tidak. Hanya Supplier yang mengetahuinya secara tepat.

Bisa saja, saat kita berhasil mendapatkan konsumen yang ingin membeli, tiba-tiba supplier memberitahukan bahwa produk tersebut sudah habis

3. Sulit memahami produk yang dijual

Sebagai Dropshiper, kita akan kesulitan untuk mempelajari produk yang akan dijual karena keterbatasan informasi dari Supplier. Hal ini tidak akan terjadi jika saja kita mendapatkan supplier yang menjelaskan secara detail produk tersebut sehingga kita bisa lebih mudah menjelaskan kepada calon pembeli yang bertanya tentang produk tersebut.


Tips memilih Supplier Dropship yang benar

Untuk mencegah hal-hal yang mungkin bisa merugikan, kita harus menjadi Dropshipper yang selektif dalam hal kerjasama. Khususnya dengan supplier yang menjadi penyedia produk. Bisnis Dropship akan berjalan lancar jika kamu bisa mendapatkan supplier yang terjamin kualitas layanannya.

Berikut ini adalah cara memilih Supplier yang untuk bisnis Dropship yang benar :

1. Pilihlah supplier dari wholesale atau grosiran. Biasanya penjual grosiran tidak mau mengambil untung besar per barang yang dijual, tapi pada banyaknya jumlah barang yang dijual.

2. Pilih supplier yang sudah memiliki sistem yang jelas. Mulai dari proses pemesanan, proses pengecekan barang, proses konfirmasi pembelian, hingga proses pengemasan dan pengiriman barang ke konsumen.

3. Pilihlah supplier yang mudah dihubungi. Namun, kita harus mengerti bahwa supplier biasanya tidak mau berlama-lama untutk menerima telepon atau chating dengan Anda karena mereka harus melayani banyak dropshipper lainnya.

Mungkin sampai disini saja penjelasan saya tentang bisnis Dropship. Semoga bermanfaat.

Pengertian Internet Marketing dan Jenisnya


Jika kamu beranggapan bahwa Internet Marketing adalah jualan di Internet, anggapan kamu memang benar. Karena secara defisini mengartikan bahwa Internet marketing adalah pemasaran yang dilakukan lewat internet.

Tapi, jika sudah bicara soal marketing, berarti bukan hanya soal penjualan saja. Promosi, Branding dan membina hubungan yang baik dengan pelanggan secara online juga termasuk Internet marketing.

Mungkin kamu akan bertanya,"Apa sih manfaat Internet marketing?".

Semua pebisnis offline maupun online pasti mempunyai keinginan untuk meningkatkan profit atau ingin agar Brand mereka lebih terkenal. Internet adalah salah satu media terbaik saat ini untuk membuat keinginan tersebut tercapai.Dengan cara memberikan segala informasi tentang produk yang dijual kepada para calon konsumen.

Menurut saya, ada dua jenis Internet marketing yang dibedakan menurut tujuannya. Berikut ini akan saya ulas lengkap agar kamu bisa lebih mengerti tentang Internet marketing.

Baca juga : Cara Mendapatkan Uang Lewat Internet


Saya sarankan untuk membaca artikel ini sampai habis untuk lebih memahami tentang apa yang namanya Internet Marketing.

I. Internet Marketing Untuk Sumber Penghasilan

Sudah menjadi rahasia umum bahwa saat ini Internet sudah menjadi gaya hidup masyarakat dunia. Kecanggihan teknologi yang berhasil menciptakan berbagai produk elektronik komunikasi seperti smartphone membuat internet semakin menjadi bagian hidup masyarakat.

Lihat saja sekitar kamu, apakah semua teman dan keluargamu mempunyai gadget? Pasti punya.

Internet marketing untuk sumber penghasilan bisa dilakukan dengan berbagai cara. Diantaranya adalah:
  • PPC - Pay Per Click.
  • PPS - Pay Per Sale.
  • PPL - Pay Per Lead.
  • Jualan Produk.
  • Dll.

1. PPC - Pay Per Click

Program layanan PPC banyak dilakukan oleh para pemiliki situs web atau blog untuk mendapatkan penghasilan dari situs mereka. Penghasilan tersebut berasal dari klik yang dilakukan oleh para pengunjung blog yang tertarik denga iklan yang terpasang di situs atau web milik mereka.

Pelaku bisnis tersebut biasanya disebut dengan istilah Publisher. Dengan memasang sebuah iklan, mereka akan dibayar oleh pengiklan jika ada orang yang klik. Dengan demikian penghasilan berupa uang akan ia dapat.

Berikut ini adalah beberapa perusahaan yang menawarkan program layanan PPC yang terpercaya dan tidak akan menipu (Scam) :

2. PPS - Pay Per Sale

Bisa dikatakan, PPS termasuk dalam kategori Affiliate marketing. Dari namanya saja kita bisa tahu bahwa kita sebagai pebisnis akan mendapakan bayaran jika berhasil menjual produk yang berasal dari situs bisnis lain dengan bayaran tertentu tergantung kesepatakan.

Berikut ini adalah beberapa situs yang menawarkan kerjasama PPS :

3. PPL - Pay Per Lead

PPL juga termasuk dalam kategori Affiliate marketing. Dimana pemilik layanan akan memberikan bayaran jika kamu berhasil mengirimkan sebuah Leads.

Contohnya, kamu mencoba untuk mengarahkan orang lain (pengunjung blog) untuk melakukan pendaftaran, mengisi survey, newsletter, dan ,masih banyak lagi. Yang semua itu melalui link (tautan) milik kita.

Contoh perusahaan yang menawarkan kerjasama PPL adalah Maxbounty.com

4. Jualan Produk

Menjual produk melalui internet sudah bukan lagi hal baru. Banyak sekali orang yang memasarkan produknya melalui internet. Dengan harapan ada orang yang membeli.

Kamu tidak harus menjual produk buatanmu, tapi kamu juga bisa menjual produk milik orang lain dengan margin keuntungan yang sedikit dinaikkan dari harga aslinya. Jangan takut tidak laku walaupun harganya lebih mahal. Karena banyak konsumen tidak mempermasalahkan selisih harga.

II. Internet Marketing Untuk Promosi

Promosi adalah salah satu kegiatan pemasaran yang sangat dibutukan untuk membangun sebuah Brand atau bisnismu diketahui dan dikenal oleh orang-orang.

Ada banyak cara untuk promosi di internet. Beberapa diantaranya adalah melalui PPC Advertising, Email marketing, Mobile Advertising dan Social media marketing.

Baca juga : Fakta Menarik Tentang Bisnis Online


1. PPC Advertising

PPC Advertising berbeda denga PPC untuk para publisher. PPC Advertising diperuntukkan untuk para Pengiklan yang ingin mempromosikan bisnisnya. Jadi, sebagai pengiklan, kamu harus mengeluarkan biaya berupa uang agar penyedia layanan tersebut menampilkan iklan milikmu ke jaringan situs milik para publisher.

Dan tentu saja, kita bisa mengatur seberapa besar biaya yang ingin dikeluarkan. Semakin besar biayanya, semakin baik pula kegiatan promosinya.

Berikut ini adalah beberapa penyedia layanan PPC Advertising terpercaya yang sudah saya coba :

2. SEO (Search Engine Optomization)

SEO adalah teknik promosi yang pertama kali saya lakukan saat membuat sebuah situs. SEO adalah sebuah teknik promosi gratis. Paling banyak digunakan oleh pebisnis pemula yang belum memiki modal untuk sekedar promosi.

Search Engine besar dunia seperti Google dan Yahoo adalah media promosi yang dilakukan dengan menggunakan teknik SEO.

Kelemahan yang mungkin dirasa dari teknik promosi ini adalah membutuhkan waktu yang lama dan juga membutuhkan teknik optimasi SEO yang baik.

Saya pribadi tidak terlalu paham dengan yang namanya SEO. Maka dari itu, terkadang saya membutuhkan jasa seseorang untuk melakukannya. Dan lagi-lagi tetap membutuhkan biaya.

Tapi, jika kamu paham tentang SEO, kamu bisa mendapatkan ribuan calon pembeli dari Search Engine tanpa mengeluarkan biaya promosi sedikitpun.

Baca juga : Apa itu SEO

3. SEM (Search Engine Marketing)

Berbeda dengan SEO, SEM adalah teknik promosi melalui search engine dengan cara menempatkan iklanmu di posisi pertama dari hasil Searching orang lain yang menggunakan kata kunci tertentu dan telah kamu targetkan.

Tentu saja kamu harus mengeluarkan biaya promosi juga.

4. Email Marketing

Dilihat dari istilahnya, kamu pasti sudah paham apa itu Email marketing.

Email marketing adalah teknik promosi yang menggunakan Email sebagai medianya. Ada banyak jenis Emai marketing diantaranya  retention Email, direct Email dan masih banyak lagi. 

Tapi perlu diingat bahwa ada banyak orang melakukan Spamming email sebagai jalan pintasnya. Hal ini tentu tidak boleh kamu lakukan karena cara tersebut bisa merugikan banyak orang salah satunya adalah si penerima Email.

5. Mobile Advertising

Lagi dan lagi. Mobile advertising adalah teknik promosi melalui jaringan mobile seperti SMS, Banner Ads pada aplikasi atau game, MMS dan masih banyak lagi. Cara tersebut menjadi pilihan alternatif karena banyaknya penggunaka mobile seluler didunia.

6. Social Media Marketing

Sama halnya dengan SEM. Perbedaanya hanya pada media yang kita gunakan. Jika SEM menggunakan Search Engine sebagai media, Social Media Marketing menggunakan sosial media sebagai sarana untuk promosi.

Berikut ini adalah Sosial media yang menawarkan kerjasama dengan para pengiklan :
  • Facebook Ads - Iklan akan muncul di Facebook.
  • Twitter Ads - Iklan akan muncul di Twitter.
  • Instagram Ads -Iklan akan muncul di Instagram.
  • Youtube Ads - Iklan akan muncul di Youtube.
Jangan pernah melakukan jalan pintas promosi seperti SPAMMING karena akan berdampak buruk bagi bisnis yang kamu jalankan.

Sekian dan semoga bermanfaat.

Panduan Lengkap Belajar Bisnis Online Untuk Pemula

Panduan Lengkap Belajar Bisnis Online Untuk Pemula

Jika kamu membaca artikel ini, itu berarti kamu adalah seorang calon pebisnis online. Semua pebisnis sukses pada awalnya adalah calon pebisnis. Jadi, untuk kamu yang masih belum paham tentang bisnis online, janganlah berkecil hati. Masih banyak teman-teman saya didesa yang belum mengerti tentang bisnis khususnya bisnis online dan bagaimana caranya.

Untuk itu, disini saya ingin memberikan sebuah panduan yang saya buat selengkap mungkin tanpa ada yang dikurang-kurangi dan di tutup-tutupi. Agar kamu bisa juga meraih sukses di dunia internet.

Banyak teman-teman saya di kampung bertanya,
Bagaimana memulai bisnis online?

Mungkin diantara kamu yang membaca artikel ini masih ada yang berpikir bahwa bisnis online itu adalah bisnis yang tidak ada gunanya, bisnis penipuan. Yah, saya setuju dengan pendapat tersebut. Karena memang banyak orang yang melakukan penipuan bisnis lewat internet.Tapi, hal itu tergantung bagaimana cara yang digunakan untuk berbisnis online. Jika kamu menggunakan metode yang benar, tidak akan ada yang namanya penipuan apa lagi tindak kriminal lainnya.

Bagaimana cara berbisnis online yang baik dan benar hingga kesuksesan bisa diraih? Apa itu bisnis online? Internet marketing? dan lain sebagainya.

Apakah hanya dengan modal nekat saja cukup? Bisa saja, tapi kemungkinannya sangat kecil.

Bisnis online sendiri ada banyak jenis. Diantaranya adalah Affiliate marketing dan Content Publishing Yang akan saya jelaskan di artikel ini adalaj jenis bisnis online yang sudah lama saya geluti sejak lama.Dan banyak orang yang juga terjun didalamnya.

Disini saya tidak hanya menjelaskan kedua jenis bisnis online yang saya sebutkan tadi. Tapi semua bisnis online yang sudah pernah saya coba dan pelajari.

Perlu kamu ketahui, proses belajar bisnis membutuhkan waktu. Ada kalanya juga butuh modal dana. Tapi hal yang paling dibutuhkan oleh seorang pebisnis adalah pola pikir tentang bisnis itu sendiri. Bisnis online bukanlah bisnis instant yang bisa membuatmu mendadak kaya. Jika ada yang memberikan iming-iming tersebut, segera tinggalkan!!!

Dari semua jenis bisnis online, hanya ada beberapa yang bisa cocok denganmu. Jangan sekali-kali kamu mencoba sekaligus berbagai jenis bisnis online dalam 1 waktu. Kamu akan hancur. Tidak akan berhasil dan gagal.

Pelajarilah satu persatu. Maka kamu akan fokus dan meraih sukses.

Cukup cari bisnis online yang sesuai denganmu. Sesuai kesukaanmu. Saya jamin, kamu akan dengan senang hati melakukannya. Seandainya gagalpun, kamu masih semangat untuk terus bangkit.

Disini kamu akan mempelajari panduan singkat dan jelas cara belajar bisnis online khususnya untuk kamu yang masih pemula.

Bacalah artikel ini sampai habis!! pahami!! Jangan beralih ke halaman lain karena hal itu akan membuat pikiranmu kacau dan pelajaran ini akan sia-sia.

I. Pengertian Bisnis Online dan Internet Marketing

Dari kata-katanya pun kamu pasti tahu apa itu bisnis online. Ya, bisnis online adalah bisnis yang dilakukan secara online melalui intenet. Sebenarnya, saat inipun banyak bisnis offline yang juga dilakukan melalui internet. Dan ada juga bisnis online yang dilakukan secara offline.

Dari penjelasan tersebut, bisnis online bisa dibagi kedalam beberapa jenis yakni :
  • On to On - adalah bisnis online yang dilakukan secara penuh  secara online. Dari hal operasional maupun pemasarannya.  Contoh mudahnya adalah bisnis jual beli domain dan hosting untuk keperluan website. Lalu ada jual jasa marketing misalnya Adwords milik google, FB Ads, dll). Sebenarnya ada banyak contoh. Tapi tidak akan cukup 1 artikel untuk menjabarkannya.
  • Off to On - adalah bisnis offline yang pemasarannya dilakukan secara online melalui internet. Contohnya sebuah toko baju yang membuat website untuk dijadikan toko online.
  • On to Off - bisnis online yang melakukan inovasi dengan menjalankan bisnisnya secara offline. Contohnya Toko online yang setelah sukses dan mempunyai modal yang cukup, Brand yang terkenal, lalu membuat sebuah Toko fisik di Ruko , Mall atau tempat usaha lain yang terlihat secara fisik.
Bisnis online sendiri tidak bisa jauh-jauh dari yang namanya Internet Marketing atau yang biasa disingkat IM.

IM sendiri tidak sebatas tentang sales, tapi juga hal lainnya seperti branding, Customer service, promotion dan masih banyak lagi.

II. Jenis Bisnis Online Populer

Kamu pasti pernah membaca sebuah kisah sukses para pebisnis online yang setiap bulannya bisa mendapatkan puluhan hingga ratusan juta perbulan bahkan milyaran.

Ada banyak sekali jenis bisnis online di dunia internet. Berikut ini adalah 4 jenis bisnis online yang pernah saya pelajari dan saya praktekkan hingga sekarang.

1. Bisnis Dropshiper

Dropshiper adalah bisnis yang pertama kali saya pelajari dan coba. Tepatnya pada tahun 2012 silam. Bisnis dropshiper merupakan sebuah sistem penjualan produk secara online, dimana penjual tidak harus memiliki produk tersebut dan tidak harus melakukan proses pengiriman produk ke pembeli. Intinya, dropshiper cukup melakukan pemasaran dan melakukan komunikasi dengan pembeli.

Untuk lebih jelasnya kamu bisa melihat alur bisnis dropshiper berikut ini.
Panduan Lengkap Belajar Bisnis Online Untuk Pemula
source: ohduit.com
Pelaku Dropshiper sendiri tidak perlu melakukan proses Packing dan pengiriman barang ke pembeli. Enaknya lagi, pada kemasan produk yang dijual, tertera identitas toko atau merek dagan milik Dropshiper karena Supplier utama merubahnya. Dengan tujuan agar konsumen mengira bahwa kamu adalah Supplier utama.

Sewaktu awal-awal saya melakukan bisnis ini. Saya memiliki kendala karena terbatasnya sarana pemasaran seperti alat untuk online dan Partner bisnis yang bisa saya jualkan barangnya dengan saya sebagai Dropshiper-nya.

Beruntunglah kamu yang sekarang hidup dijaman yang serba mudah. Ada banyak sekali sosial media yang bisa dimanfaatkan untuk melakukan pemasaran. Kamu cukup membuat sebuah akun, lalu menunggahnya ke sosial media agar semua teman atau oranag di sosial media melihat produk yang kamu jual lalu membelinya.

2. Menjual produk/ jasa sendiri

Disini kamu berperan sebagai penjual utama. Kamu yang mempunyai barang atau jasa. Lalu bermaksud untuk menjualnya kepada calon pembeli. Kamu bisa memanfaatkan media sosial sebagai sarana pemasarannya. Contohnya dengan membuat akun. Atau bisa juga dengan membuat sebuah website sebagai Tokonya.

Jadi, kamu akan berhubungan langsung dengan pembeli tanpa perantara.

Baca juga : Segera

3. Content Publisher

Content Publisher adalah seseorang yang membuat sebuah konten internet di sebuah blog atau website, baik itu berupa teks ataupun video. Contohnya tidak usah jauh-jauh. Saat ini saya pribadi.

Panduan Lengkap Belajar Bisnis Online Untuk Pemula

Orang tersebut mendapatkan penghasilan dari iklan yang terpasang di blog nya. Banyak sekali layanan yang mengajak para Content publihser untuk bekerja sama. 

Google adsense adalah salah satu layanan untuk para Publisher yang ingin memasang iklan di blognya dengan bayaran tertentu. Jadi publisher bisa menghasilkan uang. Tidak hanya Google adsense. Diluar sana masih banyak layanan yang serupa. Tapi perlu diingat bahwa tidak semua layanan pengiklan itu bisa dipercaya. Karena saya pernah tidak dibayar.

Baca juga : Segera

4. Affiliate Marketing

Hampir mirip dengan Dropshiper. Bedanya, Affiliate marketing bekerja dengan menggunakan link affiliate sebagai sarana.

Contohnya, saya memiliki sebuah blog. Lalu saya membuat sebuah review tentang produk digital terbaik. Saya membahas 5 jenis produk digital. Di setiap akhir review, saya menyisipkan sebuah link (tautan URL) yang menuju ke penjual utama agar pengunjung blog tertarik untuk membeli produk yang saya review.

Hasilnya, saya akan medapatkan bayaran dari hasil penjualan yang melalui link tersebut terlebih dahulu sebelum menuju ke penjual utama. Tentu saja, si penjual utama yang membayar saya.

Contoh layanan yang menawarkan kerjasama Affiliate adalah Amazon.com. Ada juga toko online tanah air lainya seperti Lazada, Tokopedia dan Bukalapak.

Baca juga : Segera

III. Cara memilih Bisnis Online yang benar

Para pebisnis pemula biasa bingung dengan bisnis apa yang harus ia jalani. Bertanya kesana kemari tentang bisnis yang cocok. Padahal hanya dirinya sendirilah yang bisa menjawabnya.

Saran saya, pilihlah hobi atau kesukaanmu menjadi sebuah bisnis. Misalnya saja saya mempunyai hobi di dunia Gadget dan Smartphone. Maka, saya tidak akan mengalami kesulitan dalam hal pemasaran. Apalagi, saya memang suka dengan Gadget. Tidak ada keluhan sedikitpun untuk mempelajarai produk yang saya jual.

Kamu tidak perlu meniru cara saya. Kamu bisa menemukan bisnis online sendiri. Yang saya yakin kamu tahu itu. Gali potensi yang ada dalam diri. Lakukan penelitian dan pelajari apa yang menjadi kesukaanmu dan apa saja kemampuanmu. Jadikan itu semua menjadi minat bisnis terbesar dalam diri.

IV. Tips sukses menjalankan Bisnis Online

Ada dua faktor yang mempengaruhi kesuksesan seseorang dalam menjalankan bisnis online. Yakni faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal adalah faktor yang lebih besar pengaruhnya terhadap kesuksesan seorang pebisnis.  Faktor internal ada dalam diri sendiri.

1. Mau Belajar Teori dan Praktek

Teori saja tidak akan cukup untuk membuatmu sukses. Kamu harus berani mempraktekkannya dengan segala resiko yang mungkin bisa datang kapan saja.

Tapi dengan adanya resiko yang mungkin datang, kamu bisa mengantisipasinya dengan cara belajar bisnis yang benar. Kamu tidak harus mengikuti berbagai seminar, mengeluarkan banyak uang untuk ikut kursus. Semua ada di Internet. Tinggal ketik "Cara menjalankan bisnis Online".

Kamu bisa mendapatkan semua ilmu bisnis di Internet. Bersyukurlah kamu karena saat ini sudah banyak Blog atau Website untuk pembelajaran bisnis online secara gratis tanpa dipungut biaya.

Mungkin saya merasa iri dengan kamu karena dulu saya harus bersusah payah mencari situs web yang mengajarkan bisnis online. Sedangkan sekarang semua pelajaran bisa kamu dapat di Internet. Maka, bersyukurlah! karena jika kamu tidak bersyukur, saya akan marah! -BERCANDA BRO-

2. Fokus

Jika kamu menjalankan bisnis online, kamu wajib fokus. Banyak sekali pemula yang gagal ditengah jalan karena tidak fokus dengan bisnis yang sedana ia jalankan.

Misalnya saja, saat ini kamu sedang menjalankan bisnis Toko Online. Dikemudian hari kamu melihat orang lain sukses dengan bisnis online yang ia jalankan.

Kamu tergiur untuk mencoba bisnis online yang orang lain jalankan hingga sukses. Lalu kamu mencobanya.

Jika kamu melakukannya, saya yakin kamu akan gagal di semua jenis bisnis online. Tak satupun kesuksesan yang akan kamu raih.

Maka dari itu, saya sarankan untuk fokus. Konsisten dengan bisnis yang kamu jalankan sampai kamu benar-benar behasil. Tidak harus mencoba bisnis lain. Kamu cukup pelajari saja bisnis yang sekarang sedang kamu jalankan. Jadikan pengalaman sebagai guru.

3. Berani mengambil Resiko

Judul tersebut bukan berarti bahwa kamu harus nekat langsung terjun ke dunia bisnis dengan 'bertelanjang kaki'.

Kamu harus tahu, bahwa jika kamu terjun ke dunia bisnis online, kamu harus rela untuk menhadapi semua resiko yang mungkin datang dan menimpamu.

Contohnya adalah waktu dengan keluarga yang berkurang atau mengalami kebangkrutan. Jika kamu takut sebelum mencoba, bagaimana bisa sukses?

Agar semua resiko bisa diminimalisir, kamu harus belajar dasar-dasar pebisnis terlebih dahulu.

Lakukanlah semua poin yang sudah saya jelaskan. Saya yakin kamu akan menjadi seorang pebisnis yang hebat. Dan, semoga sukses.

5 Pola Pikir Yang Wajib Dimiliki Pebisnis

5 Pola Pikir Yang Wajib Dimiliki Pebisnis
Jika kamu adalah seorang pebisnis atau pengusaha, kamu wajib mempunyai pola pikir yang berbeda dengan orang lain khususnya kompetitor bisnis. Itu artinya, kamu harus mempunyai pola pikir yang kreatif, hasil pemikiran sendiri dan berbeda. Semacam inovasi baru yang ada secara terus menerus dan berkembang.

Ditahun ini misalnya, sudah banyak orang yang terjun ke dunia bisnis khususnya bisnis online. Kamu harus mampu untuk bertahan dan berkembang. Agar bisnis yang kamu jalankan menjadi sukses dan lebih besar daripada para kompetitor.

Intinya, kamu harus lebih menguasai bisnis tersebut dengan memulai membentuk pola pikir yang lebih hebat dari yang lain.

Nah, maka dari itu disni saya akan menjelaskan tentang 5 pola pikir yang dibutuhkan seorang pengusaha. Dan kamu wajib memiliki salah satunya.

#1 Bisnis adalah sebuah gaya hidup

Jika kamu memang merasa bahwa kamu adalah seorang pebisnis sejati, kamu harus berpikir bahwa bisnis adalah sebuah gaya hidup, sebuah gairah tersendiri. Sehingga bisnis akan menjadi sebuah hobi, sebuah hal yang kamu sukai. Hal ini akan membuatmu tidak mudah menyerah jika mengalami kegagalan.

Semua pebisnis pasti pernah gagal walau itu hanya sekali. Anggap saja setiap pebisnis memiliki jumlah gagal yang dijatah. Misalnya, kamu memiliki jatah 5 kali gagal.

Maka setiap kali kamu mengalami kegagalan, anggap saja kamu sedang mengurangi jatahmu. Habiskan semuanya dan kamu akan sukses!

Atau cobalah untuk membuat hobimu menjadi sebuah bisnis, buka bisnis yang menjadi hobimu. Misalnya saja kamu hobi menulis. Dari sini kamu sudah bisa menemukan sebuah lahan bisnis yang sesuai dengan hobimu. Dan nantinya bisnismu akan menjadi hobimu, gaya hidupmu.

#2 Jangan pernah merasa puas

Banyak orang bilang bahwa kita tidak boleh serakah. Tapi hal ini berbeda untuk pebisnis. Pada titik ini, jika kamu sudah merasa puas karena bisnismu sukses, maka suatu saat bisnismu akan gagal lagi karena para kompetitor terus maju dan melakukan inovasi atau gebrakan baru. Karena apa? Karena mereka tidak pernah merasa puas.

Para kompetitor terus mengembangkan usahanya sebesar mungkin, sesukses mungkin hingga pada titik terakhir.

Intinya, kamu memang tetap harus bersyukur kepada Tuhan YME, tapi kamu juga harus menanamkan pola pikir "Jangan pernah merasa puas"

#3 Jadikan kompetitor sebagai Guru

Kompetitor atau saingan bisnis adalah sebauh ancaman bagi para pebisnis lain. Tapi pernyatan tersebut adalah sebuah pola pikir yang salah.

Daripada takut dengan mereka, menjadikan mereka sebuah ancaman, lebih baik lagi jika kamu menjadikan mereka sebagai guru. Guru disni berarti sebuah sumber pelajaran, bukan dengan bertanya langsung tentang tips dan trik bisnis kepada mereka. Jika mereka mau memberikan kamu hal tersebut, berarti mereka bukan termasuk kompetitor, tetapi adalah partner bisnnis.

Dari para pesaing, kamu bisa mempelajari beberapa hal misalnya Branding, teknik pemasaran dan bisnis yang lebih baik.

#4 Kegagalan adalah hal yang wajib didapat

Seperti pada poin pertama yang sudah saya jelaskan, setiap pebisnis memiliki jatah gagal. Jatah gagal antar pebisnis berbeda-beda.

Seperti kata pujangga, tidak ada manusia yang terlahir sempurna. Sama halnya dengan bisnis, tidak ada bisnis yang sempurna dan berjalan sesuai rencana. Terkadang kamu mengalami kegagalan juga.

Tapi, jangan anggap bahwa kegagalan adalah akhir segalanya. Jadikan kegagalan sebagai pelajaran. Jadikan sebuah pengalaman. Sehingga nantinya kamu bisa menghapus kegagalan yang mungkin suatu saat akan menghamipirimu lagi.

Kamu pasti tahu Thomas Alfa Edison. Seorang ilmuwan yang menemukan bola lampu pijar. Seperti yang saya baca dibuku pelajaran waktu sekolah dahulu, beliau mengalami kegagalan sebanyak 9,998 kali sampai akhirnya berhasil membuat sebuah lampu pijar. Dari sini bisa kamu pelajari bahwa beliau tidak pernah menyerah walaupun mengalami begitu banyak kegagalan. Beliau yakin bahwa sukses (behasil membuat bola lampu pijar) akan datang padanya.

Camkan benar-benar pola pikir tersebut!!!

#5 Rintangan adalah sebuah peluang

Rintangan adalah sebuah tantangan yang harus kamu hadapi. Jadikan hal itu sebagai peluang menuju kesuksesan.

Dalam menjalankan bisnis, semua orang pasti akan mengalami yang namanya pasang surut. Tapi, kamu harus tetap kuat. Memang hal itu terasa sangat menyakitkan. Kebanyakan pasti akan gagal dan tidak mau mencoba lagi. Takut gagal.

Buang jauh-jauh pikiran negatif. Karena semua rintangan yang menerjang adalah sebuah jalan untuk kita menuju kesuksesan.

Jika kamu belum mempunyai salah satu poin yang saya jelaskan tadi, segera buat dan miliki! Ubahlah pola pikirmu. Dan raihlah kesuksesan tertinggi.

Pengertian Bisnis Online

Apakah kamu masih belum mengerti tentang Apa itu bisnis online?

Bisnis online adalah semua jenis kegiatan bisnis yang dilakukan dengan internet sebagai sarananya (online).

Jadi, semua atau sebagian kegitatan bisnis yang dilakukan di Internet bisa kita sebut dengan istilah bisnis online. Entah itu barang atau jasa yang diperjual belikan, itu sudah bisa disebut bisnis online.

Intinya sama antara bisnis yang dilakukan dengan bertatap muka atau di dunia nyata dengan bisnis yang dilakukan di dunia maya atau melalui internet.

Bedanya, bisnis online tidak memerlukan sebuah tempat usaha yang terlihat secara fisik. Bisnis online cenderung menggunakan sebuah website sebagai pengganti tempat usaha layaknya toko atau kantor usaha.

Tapi, pelaku bisnis online juga bisa tetap memiliki toko atau tempat usaha yang terlihat secara fisik karena bisnis yang dijalankan masih membutuhkannya. Hal ini biasanya untuk mereka yang baru beralih dari bisnis langsung dan ingin melakukan bisnis secara online.

Pengertian Bisnis Online

Jenis Bisnis Online

Dari penjelasan tadi, bisa disimpulkan bahwa bentuk bisnis online bisa dikategorikan ke dalam berapa jenis yakni :
  • Website
  • Blog
  • Akun sosial media
  • Toko Online atau Marketplace

Kelebihan Bisnis Online

Ditahun 2017 saat ini, bisnis online sudah sangat menjamur. Panyak pelaku bisnis yang beralih atau sekedar memperlebar jaringan bisnisnya melalui dunia internet. Berikut ini adalah beberapa kelebihan dari bisnis online daripada bisnis tradisional (nyata) :
  • Hemat pengeluaran (seperti gaji karyawan, uang transport, perawatan tempat usaha dll)
  • Waktu bisnis yang fleksibel (pelaku bisnis tida harus selalu berada di tempat usaha. Mereka bisa melakukan hal lain misalnya berkumpul dengan keluarga)
  • Jaringan pasar yang luas (Target wilayah penjualan menjadi lebih luas, kemungkinan untuk mendapatkan calon konsumen menjadi lebih besar)
  • Dan masih banyak lagi.

Meskipun secara garis besar menyatakan bahwa bisnis online memiliki banyak kelebihan daripada bisnis tradisional juga memiiki beberapa kelemahan.Tapi menurut saya tidak terlalu besar.
  • Resiko penipuan. Hal ini bisa diatasi dengan cara verifikasi identitas terlebih dahulu sebelum melakukan transaksi bisnis.
  • Wajib mengetahui cara menggunakan sarana internet.

Nah, kurang lebih seperti itu pengertian bisnis online menurut saya pribadi. Semoga artikel ini bermanfaat.